5 Food Blogger Indonesia yang Terkenal, Dijamin Nafsu Makan Bertambah!

Banyak yang mencari tahu tentang food blogger Indonesia yang terkenal. Tujuannya adalah untuk mendapatkan rekomendasi makanan yang tentunya lezat. Biasanya selain membahas tentang makanan, para food blogger juga akan membahas tentang tempat makanan.

 

1. Verdi D. Tanu

Food blogger terkenal di Indonesia pertama yang direkomendasikan untuk kamu adalah blog milik Verdi D. Tanu. Verdi D. Tanu merupakan pemilik blog thehungrydoctor.net yang membahas berbagai macam jenis makanan. Verdi juga tergabung dalam komunitas Food Blogger.

Verdi D. Tanu sendiri sekarang merupakan seorang mahasiswa yang berasal dari jurusan Kedokteran. Tidak hanya menjelaskan mengenai makanan yang pernah ia coba, akan tetapi juga menjelaskan informasi mengenai tempat-tempat makan enak.

Verdi D. Tanu tidak hanya memberikan informasi seputar dunia kuliner akan tetapi di dalam blognya dia juga kerap menulis tentang kisah mengunjungi banyak tempat. Jika penasaran kamu bisa langsung mengunjungi laman blognya.

2. Aline Chandra

Aline Chandra adalah food blogger Indonesia yang terkenal setelah Verdi D. Tanu. Aline Chandra memiliki laman blog aline-aline.blogspot.com. Bagi Aline makan bukan hanya sebatas untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari melainkan juga sebuah ritual kecil.

Aline menganggap bahwa makan adalah caranya bagaimana menikmati hidup. Dengan mencicipi berbagai makanan dia mulai mengenal banyak rasa, bumbu baru dan bahan-bahan makanan lainnya. Isi dari blog tersebut juga terasa segar dan pasti cocok dibaca kamu.

3. Mullie Marlina

Mullie Marlina adalah food blogger yang memiliki alamat blog Myfunfoodiary.com. Berisi tentang ulasan makanan dan sudah ada sejak Juli 2012. Walaupun menulis blog bukan pekerjaan utamanya, akan tetapi Mullie selalu mencari waktu untuk membahas tentang makanan yang dicicipinya.

Kini pengunjung blognya sudah mencapai 21.000 view setiap harinya, angka yang sangat tinggi bukan? Dirinya lebih sering memposting makanan yang berasal dari Korea dan Jepang.

4. Niya

Niya adalah food blogger Indonesia yang terkenal nomor empat dan memiliki laman blog bernama Niyaoke.blogspot.com. Dirinya sudah terjun ke dunia blog sejak tahun 2009 dan ketika kamu mengunjungi blognya maka akan melihat tampilan yang unik dan lucu.

5. Cindy Lullaby

Terakhir adalah blog milik Cindy Lulaby yang bernama Lulabyspoon.blogspot.com. Cindy merupakan food blogger yang membahas tentang dunia kuliner dan memang memiliki hobi dalam bidang memasak. Cindy juga kini telah memiliki restoran di Jakarta.

 

Itulah pembahasan kali ini tentang food blogger di Indonesia. Sekarang sudah ada banyak food blogger Indonesia yang terkenal. Tugasnya adalah mereview sebuah makanan dan membagikannya lewat blog pribadi mereka.