Keindahan Pantai Kartini yang Ada di Jepara
Apakah kalian ada yang pernah datang berkunjung ke kota Jepara. Yang mana kota ini terkenal dengan wisata sejarahnya sebab kota ini merupakan salah satu tempat kelahiran dari tokoh pahlawan yang mana disebut dengan tokoh emansipasi wanita, iya betul RA Kartini. Jepara memang merupakan sebagai tempat kelahiran pahlawan RA Kartini, namun kota Jepara terkenal dengan karya ukirnya yang sudah mendunia. Namun pada kesempatan kali ini saya akan mengulas pantai yang paling terkenal di Jepara, yaitu pantai kartini.
Pantai Kartini
Pantai Kartini sendiri yaitu salah satu tempat wisata bahari yang mempunyai pemandangan yang sangat menakjubkan di Jepara. Pada kawasan pantai ini terdapat berbagai wahana permainan yang lengkap dan menarik untuk dimainkan ditambah lagi dengan adanya Kura Kura Ocean Park yang terdapat pada kawasan pantai kartini ini.
Lokasi Pantai Kartini
Jika anda datang ke pantai kartini ini, yang mana terletak di : Desa Bulu, Kec. Jepara, Kab. Jepara, Jawa Tengah. Untuk datang ke pantai ini anda tidak perlu bingung dengan lokasinya, sebab sekarang telah dipermudahkan dengan adanya teknologi, anda hanya dengan menggunakan apk google maps saja sudah bisa dengan mudahnya untuk mencari tempat wisata ini. yang mana bisa anda lakukan dengan cara menuliskan saja nama pantai kartini ini di kolom pencariannya maka nantinya anda kan ditunjukkan lokasi dari pantai kartini ini.
Harga Tiket Masuk
Untuk tiket masuknya pun terbagi menjadi dua kategori yaitu harga tiket masuk nya terbagi untuk akhir pekan dan hari biasa. untuk anda yang datang ke pantai kartini ini pada hari biasa makan anda akan dikenakan harga tiket masuk sebesar 12.500 saja sedangkan jika anda datang pada akhir pekan maka anda akan dikenakan harga tiket masuk sebesar 17.500.
Harga di atas merupakan belum termasuk dengan harga sewa parkirnya, dan untuk sewa parkirnya juga sangat terjangkau. jika anda membawa kendaraan bermotor anda akan dikenai biaya sebesar 2 ribu rupiah saja sedangkan bila anda membawa kendaraan mobil anda akan dikenai biaya sebesar 5 ribu dan apabila anda membawa rombongan dengan membawa bus maka akan dikenakan biaya parkir sebesar 10 ribu saja.
Itulah sedikit ulasan mengenai pantai kartini dari saya semoga bermanfaat, terima kasih.
Sumber : https://menatapnegeri.com/